Beranda / 2017 / Februari
Berita

Pelepasan Wisudawan dan Wisudawati DIKOM Periode Februari 2017

  Departemen Ilmu Komunikasi meluluskan 20 sarjana dalam wisuda program sarjana Universitas Gadjah Mada periode pertama tahun 2017, pada 16 Februari 2017 lalu. Tujuh diantara lulusan tersebut berhasil meraih predikat cum laude. IPK tertinggi wisuda periode kali ini diraih Venty Andistya Melawati dari angkatan 2012 dengan IPK 3.71. Sementara itu, Meliana Mutiara dari angkatan 2013 menjadi lulusan dengan masa studi paling singkat yaitu 3 tahun 3 bulan. Para wisudawan dan wisudawati mengaku bangga akhirnya dapat menyelesaikan masa studi S1 mereka.

Berita

Diskusi Peran Media dalam Pilkada Serentak 2017

  Korps Mahasiswa Komunikasi (KOMAKO) UGM menyelenggarakan diskusi bulanan bertajuk “Media dan Politik serta Perannya pada Pilkada Serentak 2017” pada Senin, 13 Februari 2017 di Ruang Sidang 1 DIKOM UGM. Diskusi secara khusus menghadirkan pembicara Kuskridho Ambardi MA, Ph.D selaku Dosen DIKOM sekaligus Direktur LSI (Lembaga Survei Indonesia). Tema dalam diskusi ini merupakan bentuk reaksi akademisi komunikasi terhadap media kontemporer dengan beranggapan bahwa media mempunyai peran relatif besar dalam dinamika politik pada Pilkada 2017.   Dalam diskusi tersebut, Kuskridho Ambardi