Hasil Survei Beban Kerja Mahasiswa Sarjana Semester Genap 2023/2024

Halo, Sobat Dikom!

Program Studi Sarjana Ilmu Komunikasi Universitas Gadjah Mada telah melaksanakan Survei Beban Kerja Mahasiswa Sarjana Semester Genap 2023/2024. Survei ini bertujuan untuk memetakan persepsi mahasiswa terkait beban kerja untuk setiap mata kuliah yang diambil selama semester genap. Mengacu pada Peraturan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi No. 44 Tahun 2015, komponen-komponen yang diukur meliputi durasi pembelajaran di kelas, durasi tugas terstruktur, dan durasi belajar mandiri. Survei ini diikuti oleh mahasiswa Program Reguler dan Program Internasional dari angkatan 2021, 2022, dan 2023 dengan total sebanyak 275 responden. read more